BREAKING NEWS

Tuesday, April 7, 2015

CARA MENARIK PELANGGAN DI FACEBOOK

Ikubaru's Blogzia-Sobat mungkin melihat banyak iklan mejeng di facebook, di beranda facebook kadang kita temui ada iklan, di grup ada iklan, di halaman fanspage juga ada iklan. Kok dimana-mana ada iklan ya? Memang pada saat ini banyak orang yang memanfaatkan Facebook untuk mempromosikan produk mereka. Tapi yang jadi pertanyaan ialah EFEKTIFKAH MEREKA PROMOSI DI FACEBOOK?



Bisa dibilang ya, bisa dibilang juga tidak. Kenapa bisa dibilang tidak? Banyak dari mereka memasarkan produknya dengan membabi buta tanpa melihat siapa yang akan dituju, yang penting saya share yang penting nanti ada yang membaca. Eitss.. nanti dulu. Cara ini salah loh jika kita terapkan dalam mempromosikan produk kita di Facebook.

Dalam pemasaran baik itu di sosial media seperti Facebook dan Instagram maupun di alam nyata kita harus mengutamakan pelanggan, jangan buat pelanggan terganggu apalagi kecewa. Ini yang membuat pemasaran internet menjadi sulit untuk dilakukan karena kita terlalu mengganggu orang. Jika orang saja banyak terganggu akibat iklan dan promosi kita, Bagaimana mau dapat pelanggan apalagi membeli produk kita.

Saya sering menjumpai ada saja orang di facebook yang mempromosikan produknya dengan membabi buta dengan memakai Bot. Padahal dengan memakai Bot, banyak pengguna Facbook yang mengeluh akibat terganggu. Atau saya juga pernah menjumpai ada sekelompok orang yang sengaja memasarkan produknya di suatu grup iklan produk, akan tetapi ketika saya lihat justru tidak ada orang yang tertarik.

Perlu diingat sekali lagi dalam memasarkan produk di internet JANGAN SAMPAI MEMBUAT ORANG MENJADI TERGANGGU, cobalah gunakan Pendekatan secara pribadi. Bukankah pendekatan ini lebih efektif sob?

Bagaimana sih cara kita menarik pelanggan agar mau membli produk kita di Facebook? Ayo kita bahas cara-caranya:
  1. Sobat pahami dulu siapa target pasar produk sobat. Misalkan Sobat menjual Baju Muslimah, sobat jangan share di grup blogger. Karena Grup Blogger mayoritas Cowo, masa cowo pake baju Muslimah? hehe. Coba sobat share pada grup yang memiliki target Muslimah, seperti Grup Ukhti Indonesia atau Grup Muslimah Indonesia misalkan.
  2. Tentukan Segmen Produk kita. Kita harus paham produk kita untuk kalangan mana, jangan sampai produk kita mislakan buku SBMPTN kita share juga ke grup Blogger. Memang ada anak blogger yang mau SBMPTN, akan tetapi share di grup blogger sama saja tidak efektif karena bukan segmen-nya.
  3. Kemas Bahasa Sobat, jangan pakai bahasa yg mainstream (bahasa pasaran) yang sering digunakan, seperti Promo Baju Raglan hanya Rp 150.000,- sepasang bisa ukuran apa saja, ayo cepat beli sebelum kehabisan. Coba pakai Bahasa yang lebih menarik pelanggan atau setidaknya buat pelanggan menjadi penasaran. Buat kata kurang lebih seperti: Anak jaman sekarang kalo ga pake raglan ga asik lah, kamu udah punya belum? Coba liat Raglan kami sob bahan terjamin dan sudah banyak dipakai oleh anak muda Jakarta, lihat saja komentar mereka. Cepat beli sob 2 pcs hanya Rp 150.000,-.
  4. Pakai Foto yang mendukung dan membuat orang tertarik. Biasanya orang hanya memakai foto yang sudah banyak dipakai, seperti jualan baju dengan memakain manekin. Coba ubah dengan menggunakan model yang lebih menarik dengan gaya yang so cool. Pasti banyak yang tertarik.
  5. Buat Fanspage untuk Produk. Satu yang tidak ketinggalan ialah Buat Fanspage untuk Produk dan buat postingan rutin dengan memakai bahasa yang mudah menarik pelanggan dan dengan foto yang menarik pula. Apabila ingin mempromosikan produk bisa mengarhkan link pada Fanspage kita.
  6. Jangan promosi di Komentar FP yang membahas hal lain. Efektivitas promosi di komentar ini sangat kecil bahkan banyak orang yang menghiraukan tulisan kita. Akhirnya tidak ada yang melirik dengan produk kita.
  7. Jika ingin promosi di komentar, buatlah orang tersebut ngobrol basa basi dan kasih solusi terhadap masalahnya, setelah dia merespon baik apa yang kita obrolkan, baru kita masukkan pembicaraan yang mengarah pada produk kita dengan bahasa yang baik pula.
  8. Jika sobat punya modal lebih, kenapa tidak coba Beriklan Via Internet? Efektifitas dibacanya besar loh sehingga banyak yang tertarik dengan produk sobat.
Itulah beberapa cara menarik pelanggan di sosial media, terutama di Facebook versi Ikubaru's Blogzia. Sebenarnya masih banyak lagi cara yang dapat kita lakukan untuk mendapatkan pelanggan tapi pada umumnya pemasaran via sosial media memakai cara ini.

Terimakasih telah menyimak semoga bermanfaat :)
Salam Ikubaru's Blogzia

Share this:

3 comments :

  1. Menarik konsumen memang ga boleh mainstream..terutama promosi juga harus tepat sasaran..jangan sampai kita jualan makanan diforum elekro..:D ,
    salam admin satriyoku

    ReplyDelete
  2. wah,,,infonya bermanfaat banget gan, kalo kita bisa promosi suatu produk lewat facebook dan tahu caranya supaya pelanggan bisa tertarik, kan bisa menguntungkan produsen

    ReplyDelete
  3. widih jadi belajar marketing juga nih saya
    ngomong2 nih cara efektif juga di lakukan pada twitter gak?

    ReplyDelete

Perhatian!! Berkomentarlah yang RELEVAN dan Baik sesuai dengan Isi Artikel

NO IKLAN / SPAMMING DALAM BENTUK APAPUN
NO LINK AKTIF
NO SARA

CATATAN:
Komentar yang hanya berisi:
-Makasih gan
-Sipp
-Nice Info, gan makasih
-Bagus gan artikelnya

TAKKAN KAMI TAMPILKAN




Bagi Kalian yang tidak memiliki ID G+ atau Blog, kalian masih bisa berpartisipasi dengan menggunakan Open ID dengan mengisi ID Facebook Kalian

 
Back To Top
Copyright © 2014 Ikubaru's Blogzia. Designed by OddThemes