BREAKING NEWS

Wednesday, January 14, 2015

GIMANA SIH PRODI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM ITU?

Ikubaru's Blogzia-Pendidikan Agama Islam (PAI) merupakan pelajaran yang paling penting dalam pembelajaran di sekolah, karena tidak hanya menyangkut pada pendidikan moral para siswanya, tetapi juga pengembangan aqidah dan akhlak para siswanya. Dengan Pendidikan Agama pula para siswa dibimbing untuk selalu menjalankan perintah Allah dan menjauhi segala larangan-NYA.


Bagi sobat yang berkeinginan melanjutkan studi ke perguruan tinggi dan punya kepedulian membangun kepribadian Muslimin dan Muslimat melalui pendidikan, ga salahnya sobat memilih Prodi Pendidikan Agama Islam. Seperti prodi pendidikan lainnya, PAI memfokuskan pada pembelajaran Agama Islam di sekolah atau Madrasah.

PAI merupakan salah satu Prodi yang tergabung dalam Fakultas Tarbiyah bersama dengan Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Guru Radhatul Atfal (PGRA) dan masih banyak lagi. Prodi PAI banyak tersebar di beberapa Perguruan Tinggi, mulai dari PTAIN hingga berbagai PTS. Lulusan PAI akan diaugerahkan Gelar Akademik Sarjana Pendidikan Islam (S.Pd.I)


PROSPEK KARIER PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

Pada umumnya Lulusan Pendidikan Agama Islam banyak diproyeksikan sebagai Guru Agama Islam di berbagai Sekolah maupun Madrasah. Proyeksi lulusan PAI ini banyak yang mengajar di SMP, SLTA, MTs, dan MA. Selain itu, Lulusan PAI juga banyak mengajar di pendidikan non-formal.

Prospek karier lulusan PAI juga tidak hanya berkarya sebagai Guru Agama Islam, akan tetapi banyak lulusan PAI yang berkarya dibidang lain seperti:
  1. Staff Administrasi di berbagai Perusahaan
  2. Ustadz / Ustadzah
  3. Staff HRD
  4. Pelopor Pengembangan Pendidikan Agama Islam
  5. PNS di Kementrian Agama
  6. Staff Pengajar (Dosen) di Perguruan Tinggi baik PTAIN maupun PTS (dapat mengajar di berbagai jurusan di PT)
  7. dan masih banyak lagi

APA YANG DIPELAJARI DI PRODI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM?

Dalam Prodi Pendidikan Agama Islam tidak hanya memfokuskan pada materi pendidikan dan pengajaran, seperti Pengantar Pendidikan dan Psikologi Pendidikan, akan tetapi fokus pula pada Materi Dasar Teologi Islam, seperti Fiqh, Tafsir, Hadits, Tasawuf, dan lainnya. Adapun beberapa Mata Kuliah dasar Keagamaan Islam yang dipelajari di Prodi PAI ialah:
  1. Ilmu Qalam
  2. Tahsinul Qur'an
  3. Pendidikan Akhlak Islam
  4. Ulumul Qur'an
  5. Ilmu Fiqh
  6. Akhlak Tasawuf
  7. Praktek Ibadah
  8. Ulumul Hadits
  9. Ushul Fiqh
  10. Sejarah Peradaban Islam
  11. Tafsir Tarbawi
  12. Dan masih banyak lagi
Adapun untuk mata kuliah pendidikan dan pengajaran PAI yang dipelajari di Prodi Pendidikan Agama Islam, ialah seperti:
  1. Bahasa Arab
  2. Ilmu Pendidikan
  3. Filsafat Pendidikan
  4. Ilmu Pendidikan Agama Islam
  5. Administrasi Pendidikan
  6. Teknologi Pendidikan
  7. Filsafat Ilmu
  8. Supervisi Pendidikan
  9. Media Pembelajaran PAI
  10. Strategi Pembelajaran PAI
  11. Psikologi Perkembangan
  12. Bimbingan dan Konseling
  13. Filsafat Pendidikan Agama Islam
  14. Pengembangan Kurikulum PAI
  15. Profesi dan Etika Keguruan 
  16. Psikologi Pendidikan
  17. Sosiologi Pendidikan
  18. Evaluasi Pembelajaran PAI
  19. Sosiologi Agama
  20. Dan Masih Banyak lagi
Mata kuliah diatas dapat berbeda-beda di setiap Perguruan Tinggi karena pada umumnya setiap perguruan tinggi mempunyai kurikulum yang bervariasi.

Share this:

Post a Comment

Perhatian!! Berkomentarlah yang RELEVAN dan Baik sesuai dengan Isi Artikel

NO IKLAN / SPAMMING DALAM BENTUK APAPUN
NO LINK AKTIF
NO SARA

CATATAN:
Komentar yang hanya berisi:
-Makasih gan
-Sipp
-Nice Info, gan makasih
-Bagus gan artikelnya

TAKKAN KAMI TAMPILKAN




Bagi Kalian yang tidak memiliki ID G+ atau Blog, kalian masih bisa berpartisipasi dengan menggunakan Open ID dengan mengisi ID Facebook Kalian

 
Back To Top
Copyright © 2014 Ikubaru's Blogzia. Designed by OddThemes