BREAKING NEWS

Monday, December 23, 2013

TAHUN DEPAN BAKAL ADA BLACKBERRY KHUSUS INDONESIA

Ikubaru's Blogzia-Siapa sih yang tidak mengenal Blackberry pada zaman sekarang. Banyak orang yang memakainya mulai dari anak remaja 4L@Y hingga Bussinessman sekalipun memakainya untuk sarana berkomunikasi. Fitur yang paling diunggulkan ialah Blackberry Messenger (BBM) yang pernah mendongkrak penggunaan Blackberry di Indonesia. Namun pada saat ini tren Blackberry mulai tergeser oleh Android dengan segala kelebihannya, tapi hal ini tidak membuat produsen Blackberry patah arang dalam bersaing di pasaran, terutama di pasar Indonesia.

Pada tahun 2014 mendatang, Blackberry akan meluncurkan ponsel Blackberry khusus pasar Indonesia. Hal ini dituliskan oleh Digital Trends baru-baru ini. Hal ini didasarkan pada anggapan pasar Indonesia masih menjanjikan untuk pemasaran Blackberry. Menurut data, pengguna Blackberry di Indonesia tercatat masih sekitar 15 juta pengguna di Indonesia. Hal ini bisa saja dianggap sebagai peluang untuk lebih mengembangkan Pemasaran Blackberry di Indonesia. 

Menurut CEO Blackberry, John Chen, Blackberry akan membangun Model Bisnis yang lebih efisien untuk divisi perangkat. Blackberry akan berfokus pada desain iconic, kemanan kelas dunia, pengembangan software serta manajemen mobilitas Perusahaan. Untuk itulah, mulai tahun depan Blackberry akan menggandeng perusahaan teknologi asal Taiwan, Foxconn untuk mengembangkan seri terbaru Blackberry. 

Alasan utama Blackberry menggandeng perusahaan asal Taiwan ini ialah untuk meringankan Anggaran Produksi dalam pengembangan dan Produksi Seri terbaru Blackberry, Blackberry Seri 10. Mengingat pada Kuartal III tahun 2013, Blackberry mengalami kerugian berkisar US$ 44 Miliyar. Pada penjualan Blackberry seri 7, Blackberry hanya mampu menjual sekitar 3,2 juta unit.

Pada Blackberry Seri 10, produsen akan kembali pada andalan utamanya dengan memproduksi ponsel ber-keyboard QWERTY. Rencananya Blackberry Seri 10 ini akan diluncurkan pada bulan Maret atau April 2014 mendatang. Kita tunggu saja bagaimana Ponsel Blackberry yang akan diluncurkan untuk pasar Indonesia.

Bagaimana pendapat Anda mengenai akan diluncurkan Blackberry khusus Indonesia?

Ayoo!! Berikan pendapat Anda di Komentar. Anda dapat berpartisipasi dengan Berkomentar via Facebook dibawah ini. Bagi Anda yang memiliki Akun Google+, silahkan dapat berkomentar dibawah ini. 

Reeferensi Tulisan:

Pict by:

Share this:

2 comments :

  1. Setuju aja sih, tapi jangan tambah memicu bc :v kalau di Indonesia akan ada, apakah di negara lain juga ada bb khususnya ?

    ReplyDelete

Perhatian!! Berkomentarlah yang RELEVAN dan Baik sesuai dengan Isi Artikel

NO IKLAN / SPAMMING DALAM BENTUK APAPUN
NO LINK AKTIF
NO SARA

CATATAN:
Komentar yang hanya berisi:
-Makasih gan
-Sipp
-Nice Info, gan makasih
-Bagus gan artikelnya

TAKKAN KAMI TAMPILKAN




Bagi Kalian yang tidak memiliki ID G+ atau Blog, kalian masih bisa berpartisipasi dengan menggunakan Open ID dengan mengisi ID Facebook Kalian

 
Back To Top
Copyright © 2014 Ikubaru's Blogzia. Designed by OddThemes